Bagi kalian pecinta game bergenre rhytem, akan bergembira karena pengembang dari game ini yakni Rayark.Inc menggratiskan game garapannya ini. Rayark. Inc adalah pengembang game asal Taiwan, yang terkenal sering merilis game-game bergenre rhythm seperti Deemo dan Voez. Game Cytus II ini sendiri digratiskan dalam waktu terbatas oleh pihak pengembangnya. Yang saat ini sudah bisa kalian download di Google Play Store dan AppStore Indonesia. Seperti layaknya game rhytem yang lain, game ini akan membawa kalian ke dalam sebuah lagu yang telah kalian pilih, dimana akan muncul beberapa tombol yang harus kalian tekan agar nada-nada pada lagu tersebut tersinkronisasi dengan baik.
Perintah-perintah seperti click, drag, dan hold, akan muncul secara acak sesuai dengan irama pada lagu yang telah kalian pilih, dan harus kalian tekan agar meningkatkan skor kalian. Game ini sendri memiliki setidaknya 50 lagu, yang telah dikomposisi ulang oleh para musisi terkenal, yang mencakup musisi-musisi
dari seluruh dunia, seperti Jepang, Korea, Amerika Serikat, dan Eropa. Serta juga akan ada 6 karakter yang dapat kalian mainkan, dimana setiap karakternya akan mewakili genre musik yang berbeda-beda, dari genre musik elektronik, rock, sampai klasik. Baca Juga:Lost Saga Indonesia Akan Akhiri Layanannya Juni Mendatang
0 Komentar