Horizon: Forbidden West Janjikan Petualangan Tanpa Loading Screen Serta Banyak Varian Machine

Game yang di perkenalkan pada acara PlayStation 5 Future of Gaming, beberapa waktu yang lalu menjadi kabar yang benar-benar menggembirakan bagi para gamer yang telah tak sabar menuggu petualangan baru dari Aloy. Selainkan menghadirkan kulitas dari visual yang jauh lebih bagus, game ini juga berjalan lebih smooth tanpa adanya loading screen berkat teknologi SSD yang dimiliki oleh PlayStation 5.
Dalam sebuah video berdurasi 3 menit yang dilepas PlayStation baru-baru ini dengan judul Guerrilla Talks, Mathijs de Jonge selaku Game director mengungkap bahwa ketika player nantinya hendak melakukan fast-travel ataupun restarting dari checkpoint, proses loading-nya akan super cepat. Dimana ini merupakan sesuatu yang sulit tercapai, oleh teknologi konsol generasi saat ini.

Baca Juga:Snapdragon 690 
 
Game ini juga akan menghadirkan dunia yang akan jauh lebih besar dan lebih immersive dibandingkan dengan Horizon: Zero Dawn, terlebih lagi disini Aloy bisa melakukan eksplorasi di bawah air yang dipenuhi dengan flora dan fauna serta bangunan-bangunan peninggalan masa sebelumnya. Selain itu game ini akan menemui lebih banyak varian machine baru. Bahkan diantaranya sempat diperlihatkan pada trailer sebelumnya, seperti mechine berbentuk pterodactyl yang disebut Sunwings, machine berbentuk kura-kura raksasa yang hidup di daerah rawa-rawa bernama Shellsnapper, hingga machine berbentuk mammot yang dibekali dengan berbagai persenjataan dan armor berat bernama Tremortusk. Yang akan membuat petualangan baru Aloy akan lebih menantang.

0 Komentar