The Dark Pictures Anthology: Little Hope Unjuk Kengerian yang Bisa Dinikmati ?

 The Dark Pictures Anthology: Little Hope akhirnya meluncur untuk temani para pecinta horror dalam menikmati perayaan Halloween. Untuk menyambutnya, Bandai Namco merilis sebuah trailer di mana Curator yang disuarakan oleh Pip Torrens tengah memberikan nasihat pada para player sebelum mengeksplorasi desa bernama Little Hope. Panggung cerita dari gamenya. Tentu saja mereka tak lupa memberikan beberapa cuplikan adegan menyeramkan dari gamenya. Bagaimana player memilih pilihan untuk tentukan hidup mati karakternya, hingga beberapa elemen jumpscare yang siap membuat senam jantung.


 The Dark Pictures Anthology: Little Hope menceritakan empat anak kuliah yang terjebak di desa yang jauh dari peradaban setelah bus yang dikendarainya mogok karena cuaca buruk. Terjebak oleh kabut tebal yang menyelimuti, mereka mencari jalan keluar tanpa mengetahui bahaya yang tengah mengincar mereka. Mengetahui bahwa desa Little Hope dulunya sempat menjadi tempat ritual penyihir daerah Andover, beberapa setan dari ritual tersebut muncul dan mengganggu mereka. Korbanpun berjatuhan dan mereka harus mencari tahu apa motif dari penampakan tersebut sebelum jiwa mereka diseret dalam neraka. 

Baca Juga: Apa yang Ditawarkan Versi PC Call of Duty: Black Ops Cold War

0 Komentar