Pengisi Suara Kratos Ungkap God of War: Ragnarok Ditunda karena Operasinya ?

God of War: Ragnarok dikonfirmasi mengalami penundaan sampai tahun depan. Menurut pengisi suara Kratos, alasan penundaan itu ialah karena dirinya sendiri. Lewat Twitter, Christopher menjelaskan bahwa pada Agustus 2019 ia harus dioprasi pada area pinggul dan lutut membutuhkan banyak waktu. Santa Monica akhirnya memberi Christopher waktu pemulihan.


Dengan kondisi pandemi sekarang, tentu saja, terdapat banyak asumsi bahwa permainan ini ditunda karena pengurangan masalah efisiensi kerja atau beberapa masalah yang disebabkan oleh pandemi. Tetapi jika klaim dari pengisi suara Kratos benar, studio menghormati kesehatan pengisi suara.

Baca JugaStarfield memiliki skrip 2 kali lebih lama dari Skyrim

Dalam cuitan Twitternya, Christopher menjelaskan bahwa ia percaya pada sutradara baru Cory Barlog, Eric Williams, yang di percaya memimpin proyek ini. Cory mengatakan langsung kepada Christopher jika dia percaya penuh kepada Eric dan bertanya pada Christopher dan semua kolega lain untuk percaya padanya.

God of War: Ragnarok direncanakan akan dirilis tahun depan untuk PS4 dan PS5.

0 Komentar