Call of Duty Mobile Sudah Resmi Dirilis

Sejak telah dipublikasikan akan dirilis pada tahun lalu, Game ini menjadi daya tarik tersendiri dikalangan para pemain game android maupun IOS. Banyak yang menantikan petualangan bermain game FPS dengan kulitas grafis yang bagus dalam game tersebut.
Alpha-test game ini kini sudah berakhir dan kini beta-test dari game ini kini sudah berlangsung.
Call of Duty Mobile
Mulai dari pertengahan mei yang lalu Activision sudah meluncurkan game tersebut. Sayang nya peluncuran itu baru dapat dinikmati oleh pemain dari negara Canada dan Australia saja. Baru setelah itu akan di luncurkan ke negara-negara lain. Namun belum ada kejelasan kapan game ini akan hadir untuk para pemain asal indonesia.

Game ini nantinya akan mempunyai sebuah fitur yang hampir sama dengan versi PCnya. Peta dari game versi Balck Ops dan Modern Warfare Nuketown dan Hijacked akan dihadirkan dalam game ini.
Mode battle royale juga akan hadir dalam game ini. Pemain akan mengawali rank dari rookie dan yang paling tinggi adalah legendary. Selain itu pemain akan mendapatkan reward didalam game jika naik level.

0 Komentar